Muwashaffat Muslim

Muwashaffat Muslim
Assalamu'alaikum wr.wb

Sabtu, 19 Februari 2011

Janganlah Berputus Asa

Segala sesuatu selalu dimulai dari niat. Apapun perbuatan yang akan kita lakukan biasakanlah dimulai dengan niat karena sesungguhnya sebuah niat merupakan suatu awalan dalam menentukan keberhasilan yang akan kita raih. Bila kita berniat untuk melakukan suatu kebaikan, meskipun terlihat tidak berhasil dimata kita,tetapi sesungguhnya itu adalah sebuah keberhasilan sebab ketika kita berniat untuk melakukan sebuah kebaikan,Allah akan mencatat itu sebagai sebuah kebaikan. Itulah keberhasilan yang sesungguhnya, keberhasilan atau kegagalan yang kita rasakan merupakan kehendak Allah. Semua itu merupakan hal yang semu, keberhasilan yang sesungguhnya merupakan keberhasialn mendapatkan ridho Allah dalam setiap kegiatan yang kita lakukan.

Perencanaan dalam segala hal merupakan suatu ibadah, kita mungkin mengira bahwa setiap perbuatan baik yang kita lakukan akan berhasil, namun sebenarnya Allah-lah yang menentukan itu semua kita tidak bisa menentukan akhir dari sebuah perjalanan kita hanya bisa berjalan mengikuti petunjuk.

Saudaraku...
Jaganlah berputus asa terhadap jalan da'wah ini, karena hidayah hanya datang dari AllahS.W.T. Kita hanya bisa berusaha untuk tetap melaksanakan jalan da'wah ini dan yang terpenting adalah niatkan itu semua untuk mencari ridho Allah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar